Akhir-akhir ini banyak perusahaan-perusahaan ternama mulai menggalakkan kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) atau tanggung jawab sosial perusahaan. Hal ini sebagai wujud tanggung jawab perusahaan terhadap lingkungan di sekitarnya.
Salah satu aktivitas yang ada adalah melalui program penghijauan, seperti yang telah dilakukan oleh P.T. Djarum - Kudus dan P.T. Honda Prospect Motor. Hal ini patut kita dukung mengingat efek pemanasan global (global warming effect).
Program air bersih untuk warga di Nusa Tenggara Timur juga digalakkan oleh Aqua Danone. Program yang diadakan adalah untuk setiap pembelian aqua satu liter, maka Aqua Danone akan menyumbangkan 10 Liter air bersih untuk warga NTT. Ibarat pepatah sekali tepuk dua lalat kena, maka CSR Aqua Danone ini juga sekaligus untuk promosi pemasaran.
Lebih daripada itu aktivitas CSR ini akan berdampak baik terhadap alam & warga sekitar.
Bagaimana dengan perusahaan lain ?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar