Kita yang berkecimpung dalam dunia distribusi tentunya akan sangat berhubungan dengan Sales Territory atau wilayah kerja penjualan karena territory sales adalah suatu bagian yang sangat vital dalam menentukan sukses tidaknya penjualan kita sehingga diperlukan suatu strategy yang terencana dalam menempatkan sales force kita dalam suatu wilayah sehingga kita dapat benar-benar berhasil dalam menguasai pasar wilayah tersebut. Kesalahan dalam menempatkan sales force dan pembagian wilayah kerjanya akan berdampak pada membengkaknya cost per sales dan efektifitas kerja harian sales, yang akhirnya berdampak pada peyebaran dan penjualan produk yang kita pasarkan.
Sales Territory (Wilayah Penjualan) menurut William J Stanton :
Sales Territory adalah suatu daerah geografis tertentu yang dipercayakan pada seorang Sales atau Distributor dengan mempertimbangkan Jumlah customer atau
calon customer di tiap daerah geografis.
Philosopy Territory Management menurut Sun Tzu, The Art of War :
- Kalau anda mengenal musuh dan diri sendiri, anda tidak perlu takut terhadap 100 pertempuran.
- Kalau anda mengenal diri sendiri tetapi tidak mengenal musuh, untuk setiap kemenangan yang anda raih , anda juga akan menderita kekalahan.
- Kalau anda tidak mengenal diri sendiri ataupun musuh, anda akan kalah dalam setiap pertempuran.
Pertimbangan Perlunya Membentuk Wilayah Penjualan :
- Pengcoveran yang lebih baik.
- Mengurangi biaya penjualan.
- Meningkatkan pelayanan terhadap customer.
- Penilaian prestasi dan kinerja yang lebih akurat.
1 komentar:
kok sama??
http://aororaoperations.wordpress.com/2008/07/22/sales-territory-time-management/
mana yg dluan? sama2 tdk mencantumkan nama..
Posting Komentar